Resep Kue Kering Coklat, Jajanan Lezat untuk Lebaran

Resep Kue Kering Coklat – Meskipun masih cukup lama, tapi tak ada salahnya dong menyiapkan momen lebaran sedini mungkin. Terutama untuk sajian yang akan Kamu hidangkan di hari bagaia umat muslim nanti.

Begitu banyak pilihan kue kering yang bisa Kamu sajikan di hari lebaran besok, tapi kue kering coklat tampaknya masih menjadi favorit.

Tapi jika membeli jenis kue ini harganya seringkali sangat tinggi, jadi akan lebih ekonomis jika Kamu membuatnya sendiri.

Tak perlu bingung bagaimana cara membuat kue kering coklat. Di bawah ini aka nada referensi kue kering coklat yang bisa jadi andalan saat lebaran.

1. Resep Kue Kering Coklat Keju

Resep Kue Kering Coklat Keju

https://cookpad.com/id/

Kombinasi kedua bahan ini memang selalu jadi andalan untuk berbagai macam kue. Dan sekarang Kamu akan menuangkan kreasi sajian kue kering coklat keju. Yuk simak resep lengkap kue kering keju.

Bahan

  • 300 gram tepung sagu
  • 50 gram tepung maizena
  • 50 gram tepung terigu
  • 150 gram gula halus
  • 100 gram keju parut
  • 225 gram margarin dan mentega
  • 3 butir telur
  • 2 sdm susu bubuk
  • 2 sdm coklat bubuk.

Cara Membuat Kue Kering Coklat Keju

  • Pertama-tama sangrai tepung sagu dan tepung terigu terlebih dahulu, aduk selama 5 menit kemudian biarkan sampai dingin.
  • Ayak tepung yang sudah dingin lalu campurkan dengan tepung maizena, bubuk coklat serta susu bubuk. Sisihkan.
  • Di wadah lain campurkan margarin, mentega, gula pasir dan telur, mixer sampai menjadi mengembang.
  • Selanjutnya campurkan dengan adonan tepung dan aduk rata sampai tak ada gumpalan kecil. Tambahkan keju parut dan aduk lagi.
  • Masukkan adonan ke dalam piping bag yang bagian ujungnya sudah dipasangi spuit.
  • Setelah itu bentuk adonan di atas loyang yang sebelumnya sudah dilapisi kertas roti atau diolesi margarin. Lakukan sampai adonan habis.
  • Panggang selama 30 menit atau sesuai jenis oven. Angkat dan sajikan.

2. Resep Kue Kering Coklat Kacang

Resep Kue Kering Coklat Kacang

https://www.makanajib.com/

Siapa yang suka coklat kacang? Bukan hanya di martabak manis saja, sekarang Kamu juga bisa menemukan paduan chic ini di kue kering coklat lho.

Yuk intip resep kue kering coklat kacang.

Bahan

  • 300 gram tepung terigu
  • 250 gram kacang, sangrai
  • 200 ml minyak goreng
  • 200 gram gula pasir
  • 45 gram coklat bubuk
  • 2 sdm baking powder
  • 1 butir telur
  • 50 gram mentega
  • 1 sachet susu bubuk
  • ½ sdt garam.

Cara Membuat Kue Kering Coklat Kacang

  • Campurkan minyak goreng, kacang, gula dan telur, aduk sampai merata.
  • Selanjutnya masukkan baking powder, mentega dan garam. Aduk lagi.
  • Tahap selanjutnya ialah dengan menambahkan susu bubuk dan coklat bubuk. Tambahan dengan tepung terigu yang dituang secara bertahap sembari adonan terus diaduk rata.
  • Berikutnya ambil 1 sendok teh adonan dan bentuk bulatan kecil. Pilihkan menggunakan garpu dengan cara menyilang. Jangan terlalu tipis ya agar adonan tidak terlalu krispi.
  • Lakukan hal yang sama sampai adonan habis, dan tata di atas loyang yang sudah dilapisi kertas roti/diolesi mentega.
  • Sembari menunggu adonan habis, panaskan oven kemudian panggang kue selama kurang lebih 40 menit/sesuai jenis oven.
  • Angkat jika kue sudah terlihat kering dan kacang sudah matang.

Baca juga: Resep kue brownies

3. Resep Kue Kering Coklat Chip

Resep Kue Kering Coklat Chip

https://selerasa.com/

Meski sudah sering melihat variasi kue kering coklat chip, tapi sudahkah Kamu mencoba membuatnya sendiri? Jika belum berikut adalah resep lengkapnya.

Bahan

  • 200 gram tepung terigu
  • 2 sdm tepung maizena
  • 150 gram margari
  • 50 gram gula pasir
  • 50 gram gula merah, sisir
  • 1 kuning telur
  • Garam secukupnya
  • 1 sdm baking powder
  • 100 gram chochochip

Cara Membuat Kue Kering Coklat Chip

  • Campurkan tepung terigu, tepung maizena, baking powder, dan garam.
  • Di wadh lain campurkan gula pasir, kuning telur dan margarin. Mixer dengan kecepatan tinggi sampai warnanya berubah menjadi putih pucat. Masukkan gula merah lalu mixer lagi dengan kecepatan sedang.
  • Tuangkan tepung terigu sedikit demi sedikit sembari terus diaduk dengan kecepatan rendah. Masukkan chochochip dan aduk menggunakan spatula. Sisakan sebagian untuk dijadikan topping.
  • Siapkan loyang dengan mengolesinya menggunakan margarin. Kemudian ambil adonan kue, bentuk bulat lalu tata di atas loyang.
  • Panggang kue di dalam oven selama 40-50 menit. Saat setengah matang angkat kue kemudian tata chocochip di atasnya lalu panggang lagi.
  • Setelah matang, angkat dari loyang, dinginkan dan tata di dalam toples.

4. Resep Kue Kering Coklat Belang

Resep Kue Kering Coklat Belang

http://puspitasky.blogspot.com/

Dari tampilannya saja memang sudah sangat menarik, dimana Kamu bisa menggunakan krim sebagai penghiasnya.

Kue kering coklat belang juga biasanya menggunakan campuran kacang kenari, jadi rasanya bukan hanya manis tapi juga ada gurih-gurihnya.

Berikut resep kue kering coklat belang:

Bahan

  • 225 gram tepung terigu
  • 125 gram gula tepung
  • Kenari cincang secukupnya
  • 175 gram mentega
  • 20 gram coklat bubuk
  • 1 sdm susu bubuk full cream
  • 1 butir kuning telur
  • Air secukupnya.

Cara Membuat Kue Kering Coklat Belang

  • Campurkan kuning telur, gula, tepung serta mentega di dalam satu wadah, aduk rata.
  • Selanjutnya masukkan bahan lain kecuali susu bubuk. Aduk lagi sampai adonan tercampur rata dan sedikit kalis.
  • Olesi loyang dengan margarin kemudian beri taburan tepung terigu tipis-tipis saja.
  • Ambil adonan lalu bentuk bulatan kecil dan agak dipipihkan. Lakukan sampai adonan habis.
  • Untuk topping belangnya, campurkan susu bubuk dengan mentega dan air. Buat adonan sampai sedikit cair kemudian masukkan ke dalam plastik segitiga. Gunting kecil pada ujungnya dan buat motif zigzag pada kue.
  • Panggang kue selama kurang lebih 40 menit lalu angkat.

5. Resep Kue Kering Coklat Crispy

Resep Kue Kering Coklat Crispy

https://resephariini.com/

Variasi lain yang bisa Kamu coba adalah kue kering coklat crispy. Yuk langsung saja simak resepnya.

Bahan

  • 4 sdm tepung terigu
  • 2 sdm coklat bubuk
  • 1 sdm gula pasir
  • 3 sdm gula palem
  • 2 sdm telur kocok
  • ½ sdt ekstra vanili
  • ¼ sdt soda kue
  • Coklat blok, cincang.

Cara Membuat Kue Kering Coklat Crispy

  • Langkah pertama adalah dengan memisahkan bahan kering dan bahan basah.
  • Selanjutnya campurkan tepung terigu, coklat bubuk, dan soda kue, aduk rata.
  • Di mangkuk lain yang lebih besar, campurkan gula pasir, gula palem, dan mentega tawar. Aduk menggunakan spatula.
  • Berikutnya tambahkan telur kocok lepas dan ekstra vanili, aduk sampai tekstur serta warnanya creamy.
  • JIka sudah kemudian campurkan bahan kering ke bahan basah di atas, aduk rata dan masukkan pula coklat blog yang sudah dicincang.
  • Ambil satu sendok adonan, bentuk bulat dan tata di atas loyang. Lakukan sampai adonan habis.
  • Panggang kue dalam suhu 160 derajat selama 30 menit.
  • Angkat, dinginkan kue coklat crispy dan tata di dalam toples.

Bagaimana, terinspirasi dengan resep kue kering coklat di atas? Yuk buat jajanan sendiri buat lebaran besok biar momen bahagia ini terasa lebih spesial.  Jadi selamat mencoba.

Baca juga: Resep kue kering aneka rasa untuk lebaran

Terimakasih sudah berkunjung dan membaca artikel ini.

Klik star berikut untuk memberikan dukungan pada kami 😀

Average rating 5 / 5. Vote count: 36

By continuing to use the site, you agree to the use of cookies. more information

The cookie settings on this website are set to "allow cookies" to give you the best browsing experience possible. If you continue to use this website without changing your cookie settings or you click "Accept" below then you are consenting to this.

Close