11 Ucapan Selamat Hari Raya Idul Adha Paling Menyentuh

Apa yang terlintas dalam pikiranmu ketika mendengar kisah hikmah, cerita dari Nabi Ibrahim AS dengan anaknya yang bernama Nabi Ismail AS, di zaman itu Nabi Ibrahim AS diperintahkan oleh Allah SWT untuk menyembelih anaknya.

Atas dasar cinta dan taat kepada Allah, kemudian Nabi Ibrahim AS memutuskan diri untuk bilang ke anaknya dan anaknya pun mengiyakan perintah dari Allah SWT.

Namun di saat prosesi penyembelihan tersebut dengan kuasa Allah SWT, Nabi Ismail digantikan dengan seekor domba. Dari peristiwa inilah kemudian muncul peringatan Hari Raya Idul Adha.

Kata kata Ucapan Selamat Hari Raya Idul Adha

canva.com

UCAPAN SELAMAT HARI RAYA IDUL ADHA

Hampir sama dengan Hari Raya Idul Fitri, di malam takbir pun akan banyak umat muslim yang saling memberikan ucapan selamat Hari Raya Idul Adha.

Mungkin kamu juga tidak pernah ketinggalan untuk momen yang satu ini. Biasanya ucapan ini disampaikan secara beragam.

Adanya yang sengaja membaginya ke semua kontak yang ada pada ponsel, mengganti display picture, mengunggah pada sosial media seperti Facebook, Instagram, Twitter atau malah secara langsung kamu ucapkan sendiri ke teman-teman dan orang terdekat.

Hayoh, kira-kira mana ya kebiasaan yang biasa kamu  lakukan di Hari Raya Idul Adha.

Sungguh tradisi ini memang tidak bisa dilewatkan begitu saja, tak jarang sebagian besar dari kamu sering merasa kebingungan ingin membuat suatu ucapan yang berbeda dan unik.

Tidak heran kamu akan menghabiskan banyak dan rela begadang semalaman untuk mendapatkan kalimat terbaik dan bisa menyentuh hati  orang yang menerima pesan.

Sudah-sudah kali ini kamu tidak perlu lagi merasa bingung untuk membuat pesan ucapan selamat Hari Raya Idul Adha yang menarik dan ngena dihati.

Beri ini ada beberapa ucapan menarik dan menyentuh hati yang bisa kamu jadi referensi. Dijamin deh kamu akan dikira seseorang yang romantis dan penuh kasih sayang. Yuk segera simak beberapa ucapannya!

#1. Ucapan Selamat Hari Raya untuk Sahabat Dekat

“Tahukan Engkau Sahabatku? Setiap helai rambut dari Qurban itu akan diibaratkan sebagai satu kebaikan di dalam diri.

Oleh sebab itu, selagi ada waktu ijinkanlah aku untuk mengucapkan Selamat Hari Raya Idul Adha.

Di hari yang mulia ini aku berharap jika esok dan juga seterusnya kita akan selalu mengingatkan untuk kebaikan.”

#2. Ucapan dengan Humoris

“Sebelum kambing-kambing dan sapi berubah menjadi hidangan sate atau masakan tongseng ya enak, ijinkan lah di waktu atau hari menjelang kenikmatan ini aku memberikan ucapan selamat Hari Raya Idul Adha.

Semoga kita semua selalu diberikan berkah dan kebahagiaan yang tidak pernah terputus. Amin.”

#3. Ucapan Idul Adha Penuh Doa

“Aku kira tidak ada kata atau ucapan paling indah lainnya melainkan doa. Sama halnya dengan hari yang mulai ini.

Aku berdoa agar kita senantiasa selalu diberikan kemudahan dan juga keberkahan di setiap langkah ke depannya, selalu dijauhkan dari hal-hal yang buruk.

Selamat Hari Raya Idul Adha Kawan.”

#4. Ucapan untuk Teman yang Sudah Lama Tidak Bertemu

“Sudah sekian purnama kita tak bertemu, bagaimana kabarmu di sana duhai Sahabat Terbaikku.

Aku selalu berharap di hari yang penuh dengan keberkahan ini kau selalu di dalam lindungannya.

Jika memang kali ini kita tidak berkesempatan untuk bertemu maka akan ada hari-hari Idul Adha lainnya yang mana nantinya akan menjadi waktu terbaik di pertemuan kita”

#5. Ucapan Selamat Idul Adha untuk Teman Kantor

“Mungkin saja aku bukan menjadi orang pertama bagimu menerima pesan yang sama dihari yang penuh kebahagiaan ini.

Mungkin juga sudah banyak pesan yang tertumpuk yang belum sempat kau baca.

Meskipun begitu, pada kesempatan yang sama aku ingin memberimu ucapan selamat Hari Raya Idul Adha”

#6. Ucapan untuk Kerabat

“Kebun dengan hijaunya rerumputan kini tampak sepi tanpa kehadiran dari kambing dan domba yang biasanya berada di sana.

Kini semua akan jadi sebuah kenangan yang manis sebab mereka yang biasanya ada di dalamnya sudah menunggu untuk dijadikan santapan lezat untuk perut kita.

Hari ini mengajarkan kepada kita bahwasanya apa yang ada di dunia ini semuanya akan kembali kepadanya dengan versinya masing-masing.

Jika kambing dan domba kembali kepadanya dengan versi sebagai kurban. Sekarang sebelum aku kembali kepada-Nya ijinkanlah mengucapkan Mohon Maaf Lahir Batin.

Selamat Hari Raya Idul Adha”

#7. Ucapan untuk Sahabat Tercinta

“Keindahan dunia itu sifatnya hanya sementara. Indah yang kau rasakan dari cinta seseorang itu hanya seketika saja dan akan habis dimakan oleh waktu.

Keindahan dari mimpi-mimpi yang selama ini dirajut tekadang menjadi suatu yang tidak pasti.

Namun aku selalu yakin bahwasannya keindahan persahabatan diantara kamu dan aku akan selalu menjadi suatu hal yang benar-benar pasti.

Di kesempatan kali ini aku berikan ucapan Selamat Hari Raya Idul Adha untukmu Sahabatku  tercinta”

#8. Ucapan untuk Teman yang Sedang Berantem

“Di hari yang penuh dengan arti dan fitri ini kadang kala kegelisahan membuat hatiku jadi begitu resah.

Bahkan bayangan dari dirimu pun senantiasa hadir dan berlarian di dalam pikiranku.

Rasa gelisah yang kurasakan senantiasa menggerogoti hatiku untuk sesegera mungkin menghubungimu.

Aku masih ingat pasti tentang kenangan itu, semua memori masih tersimpan rapi di dalam hatiku.

Aku sungguh belajar dari dirimu, khilaf selalu menjadi ketabahan.

Rasa sakit yang kau rasakan selalu membuatmu menjadi lebih sabar. Sesekali marah langsung kau siram dengan maafmu.

Ku sampaikan coretanku ini.

Selama Hari Raya Idul Adha. Maafmu akan selalu jadi hal yang paling berharga bagiku.

Semoga di hari yang indah dan penuh dengan berkah aku denganmu akan menjadi seperti dulu.

Tak ada masalah apapun dan ibarat kertas yang kembali putih tanpa adanya coretan tinta”

#9. Ucapan untuk Orang Terkasih

Duhai Kasihku, kuberikan ucapan Selamat Hari Raya Idul Adha. Semoga dengan semangat kita dalam berkurban ini akan tetap tumbuh bukan hanya untuk hari ini saja.

Aku pun berdoa mudah-mudahan saja kita akan selalu bersama seterusnya untuk saling mengingatkan satu sama lain dengan alasan karena-Nya (Allah SWT) Amin!”

#10. Kata kata Selamat Idul Adha untuk Teman Sekolah

“Waktu terus saja berlalu dan tak menunggu, tidak terasa sebentar lagi kita semua mengumandangkan Takbir untuk Hari Raya Idul Adha.

Dikesempatanku kali ini aku ucapan maaf untuk segala macam kesalahan yang pernah aku buat sebelumnya baik itu sengaja atau pun tidak”.

Selamat Hari Raya Idul Adha.

#11.Ucapan untuk Teman Pria

“Kau tentunya sudah tahu, bagaimana sejarah dari  Nabi Ibrahim. Begitu cintanya beliau kepada anak dan juga Tuhannya.

Sebentar lagi sejarah untuk memperingatinya akan segera tiba. Takbir di sana-sini akan berkumandang, helaian rambut Qurban akan jadi suatu kebaikan yang begitu nyata”.

Sekali lagi aku berikan ucapan Selamat Hari Raya Idul Adha, semoga ke depannya kita menjadi lebih baik.

Sebentar lagi takbir kemenangan akan berkumandang. Apa salahnya jika Anda beri ucapan kepada teman, kerabat dan juga orang dekat dengan ucapan Selamat Hari Raya Idul Adha yang pertama. Jadilah yang pertama dengan beberapa kata mutiara di atas. Selamat mencoba.

Baca juga : Ucapan Selamat Hari Raya Idul Fitri

Terimakasih sudah berkunjung dan membaca artikel ini.

Klik star berikut untuk memberikan dukungan pada kami 😀

Average rating 5 / 5. Vote count: 968

By continuing to use the site, you agree to the use of cookies. more information

The cookie settings on this website are set to "allow cookies" to give you the best browsing experience possible. If you continue to use this website without changing your cookie settings or you click "Accept" below then you are consenting to this.

Close