Menu makan siang, merupakan salah satu momen yang memang paling dinantikan saat bekerja.
Namun tidak sering hal tersebut membuat jengkel, karena harus kebingungan memilih menu untuk makan siang terutama harus mengantre panjang saat memesan makanan di kantin atau restoran.
Oleh karena itu, membawa bekal untuk makan siang merupakan hal yang tepat untuk dilakukan.
Dengan membawa bekal, bukan hanya hemat namun juga hal ini dapat menjadi salah satu solusi yang tepat untuk hidup lebih sehat.
Makan siang di luar, bahkan hanya dapat menambah banyaknya pengeluaran tidak terduga yang anda miliki loh.
Menu Makan Siang Andalan
Berikut ini adalah inspirasi menu untuk makan siang, yang dapat anda jadikan ide untuk membawa bekal saat pergi beraktivitas.
1. Salad ayam
Makanan yang sehat, memang selalu identic dengan hal yang berkaitan dengan sayur. Dalam hal ini, salad dapat anda jadikan pilihan untuk menu makan siang pilihan yang hemat namun juga sehat.
Bahkan bukan hanya sehat, dalam hal ini salad juga sangat mudah untuk dibuat karena menggunakan bahan yang mudah untuk ditemukan.
Saat ini memang harga makanan sehat yang ada di pasaran cukup mahal, maka dari itu membuat salad sendiri dirumah merupakan salah satu pilihan yang tepat.
Bahan utama yang anda gunakan, hanyalah dada ayam, brokoli dan juga menambah telur rebus yang sehat.
2. Shirataki Aglio e Olio
Bumbu aglio e olio, merupakan salah satu bumbu yang sangat nikmat dan sering ditemukan di hidangan pasta.
Namun siapa yang menyangka, jika bumbu yang satu ini memiliki rasa yang sangat nikmat untuk dikombinasikan dengan bahan sehat seperti shirataki.
Untuk membuatnya semakin sehat, anda juga dapat menambahkan jamur dan telur, agar memberi rasa dan membuat anda kenyang lebih lama.
Baca juga: Menu makan malam
3. Mashed Potato
Untuk anda yang bosan dengan nasi, untuk pilihan menu makanan siang yang dapat anda bawa untuk bekal adalah mashed potato.
Cara membuatnya juga sangat mudah, anda tinggal menghaluskan kentang dan menambahkan susu dan juga keju.
Dengan kedua bahan tersebut, bisa membuat mashed potato anda semakin gurih dan nikmat.
Untuk membuatnya lebih sehat, anda bisa menambahkan sayuran dengan buncis dan juga wortel.
Untuk membuatnya sangatlah mudah, anda tinggal menumis bahan yang ada dengan bawang putih. Tidak sulit bukan?
4. Sandwich daging
Jika anda tidak memiliki banyak waktu untuk memasak, membuat sandwich merupakan salah satu pilihan yang tepat dan patut untuk anda coba.
Bahan yang digunakan untuk membuat sandwich juga sangat mudah, bahkan biasanya sudah dapat anda temukan di rumah anda seperti roti tawar, keju, selada, daging atau bahkan telur.
5. Nasi keju tuna
Menu yang satu ini, merupakan salah satu menu yang sangat cocok untuk anda yang bosan dengan sajian nasi goreng.
Selain nikmat, nasi keju tuna merupakan salah satu hidangan yang sehat bahkan tidak membutuhkan banyak bumbu.
Untuk membuatnya sangatlah mudah, anda tinggal menyiapkan keju, tuna mentega dan juga bawang putih.
Untuk membuatnya semakin sehat, anda dapat menambahkan buncis dan juga jadung sebagai sayuran yang dijadikan pelengkap.
Dalam hal ini anda juga dapat menambahkan beberapa topping yang diinginkan, agar nasi keju tuna anda semakin nikmat.
Menu makan siang yang kami berikan, merupakan menu makanan yang paling mudah dan nikmat untuk anda jadikan bekal atau makan secara langsung.
Bahan yang dibutuhkan juga tidak banyak, anda dapat memanfaatkan sisa makanan yang ada di lemari es dan mengubahnya menjadi makanan sehat.
Baca juga : Menu makan pagi