Jenis-jenis Permainan Bola Besar

Deskripsi: Macam-macam permainan bola besar dan manfaatnya untuk kebugaran jasmani.


Permainan bola besar menggunakan bola dengan ukuran yang besar sebagai medianya. Umumnya permainan ini membutuhkan penggerak berupa bagian tubuh sehingga membutuhkan kondisi yang bugar untuk memainkannya.

Jenis permainan ini dilakukan secara berkelompok di lapangan. Bola yang digunakan untuk permainan ini biasanya memiliki diameter sekitar 50 cm.

Aktivitas ini dikategorikan sebagai jenis olahraga yang dapat berfungsi untuk melatih konsentrasi, menjaga stamina tubuh dan menyegarkan tubuh.

Jenis-Jenis Permainan Bola Besar

Beberapa jenis permainan bola besar sudah dimasukkan dalam cabang olahraga yang populer dan memiliki ajang perlombaan hingga lingkup internasional. Hal inilah yang membuat aktivitas ini sangat digemari dan banyak dimainkan. Berikut jenis-jenisnya.

1. Sepak Bola

Permainan ini sudah sangat populer sejak zaman dahulu dan bahkan telah populer di seluruh dunia. Permainan ini umumnya dilakukan pada lapangan khusus yang sudah memiliki garis lapangan sesuai dengan aturan yang ditentukan.

Pemain harus menggiring atau mengoper bola untuk memasukkannya ke gawang lawan. Strategi dan kerja sama tim dalam permainan ini sangat dibutuhkan.

2. Bowling

Permainan ini membutuhkan konsentrasi dan kontrol tenaga yang tepat, karena pemain harus melempar bola dengan baik untuk dapat menjatuhkan 10 pin yang telah disusun membentuk segitiga.

Permainan ini umumnya dilakukan di dalam ruangan dengan menggunakan area tertentu. Bola yang digunakan dalam permainan ini cukup beragam. Pemain bisa memilih sendiri jenis bola yang ingin digunakan sesuai dengan ukuran dan berat yang diinginkan.

3. Basket

Basket Olahraga

sehatq.com

Permainan ini tentu sudah banyak diketahui, bahkan telah populer sejak sekolah dasar. Permainan ini dimainkan oleh dua tim dengan jumlah anggota 5 orang. Basket menggunakan bola berukuran 75-78 cm dengan berat mencapai 600-659 gram.

Pemain harus memasukkan bola ke ring lawan untuk mendapatkan poin. Ketangkasan dan kecepatan sangat dibutuhkan dalam permainan ini.

4. Rugby

Rugby

rugbyindonesia.or.id

Permainan ini menggunakan bola berbentuk oval yang cukup unik. Pemain harus membawa bola, mengoper atau menendang bola untuk bisa sampai ke area garis belakang lawan.

Permainan ini membutuhkan stamina dan strategi yang tepat karena pemain akan menggunakan kekuatan fisik untuk menghadang lawan. Kerja sama tim dalam permainan ini sangat dibutuhkan untuk dapat meraih kemenangan.

5. Voli

Olahraga Bola Voli

suara.com

Terdapat beberapa jenis permainan voli yang biasa dilakukan tergantung dari lokasi bermainnya, misalnya voli pantai, voli air, voli lapangan dan lain sebagainya.

Meskipun memiliki nama yang berbeda, konsep permainan voli tetaplah sama yaitu memukul dan mengoper bola menggunakan tangan. Pemain harus membuat bola melewati net dan masuk ke area lawan untuk mencetak poin.

Kegiatan ini dimainkan oleh dua tim yang terdiri dari 6 anggota. Permainan ini membutuhkan pengetahuan yang cukup karena terdapat beberapa teknik dasar yang harus dipelajari misalnya servis tangan bawah, passing dan lain sebagainya.

Permainan ini membatasi skor kemenangan hingga 25, tim yang lebih dahulu mendapatkan poin tersebut akan dinyatakan menang.

Manfaat Permainan Bola Besar

Bagi Anda yang menyukai permainan bola besar tentu sudah tidak asing dengan manfaat yang diberikan. Beberapa permainan bahkan dilakukan secara rutin oleh sebuah kelompok untuk membangun komunikasi antar anggota dan menyehatkan tubuh.

Selain berolahraga bersama, para pemain juga bisa bersenang-senang bersama teman. Kegiatan ini juga dapat memberikan berbagai manfaat lain sebagai berikut.

1. Mengatur Berat Badan

Untuk menjalani pola hidup yang sehat, komposisi antara makanan dan aktivitas fisik harus dilakukan dengan seimbang. Hal tersebut perlu dilakukan agar berat badan tetap seimbang. Permainan fisik membantu pemain untuk membakar lemak yang ada di dalam tubuh secara lebih optimal.

Bahan makanan yang dikonsumsi akan diubah menjadi energi sehingga tubuh terasa lebih segar dan bugar. Bukan hanya untuk kesehatan saja, berolahraga juga mampu meningkatkan kepercayaan diri karena memiliki tubuh yang ideal.

2. Memperkuat Otot

Olahraga menggunakan bola besar cenderung membutuhkan anggota tubuh sebagai penggeraknya. Hal inilah yang membuat otot pada kaki dan tangan mampu bekerja dengan lebih optimal.

Latihan ini mampu membentuk kekuatan otot yang semakin bagus. Selain kaki dan tangan, aktivitas fisik ini juga mampu melatih otot di bagian perut, lengan dan dada.

3. Melatih Mental

Melakukan permainan bukan hanya mampu berdampak pada kondisi fisik pemain saja, namun juga dapat mempengaruhi kondisi mentalnya. Melakukan olahraga secara rutin mampu membentuk kepribadian yang lebih kuat dan mengasah sikap pantang menyerah.

Hal tersebut terjadi karena olahraga ini membutuhkan stamina dan kerja keras yang tinggi. Selain untuk diri sendiri, melakukan permainan akan membuat pemain bisa lebih memahami orang lain dan lingkungan sekitarnya.

Kerja sama tim dalam permainan sangat dibutuhkan untuk dapat memenangkan pertandingan. Sikap toleransi dan saling memahami dibutuhkan untuk mengatasi berbagai konflik yang mungkin akan terjadi pada sebuah tim.

4. Terhindar dari Osteoporosis

Umumnya permainan menggunakan bola besar membutuhkan tulang yang kuat. Hal ini memicu tulang dapat tumbuh secara lebih optimal dan padat. Latihan yang dilakukan secara rutin akan membuat tulang akan semakin kuat. Kegiatan berlari, melompat dan mengkonsumsi makanan yang bergizi akan menghindarkan tulang dari penyakit osteoporosis.

Olahraga rutin mengoptimalkan kinerja tulang sehingga tidak mudah rapuh dan bisa tetap sehat untuk jangka waktu yang panjang. Orang yang lebih aktif bergerak memiliki tulang yang lebih padat dibandingkan dengan mereka yang jarang berolahraga.

5. Melatih Stamina Tubuh

Melakukan permainan membuat stamina tubuh dapat meningkat secara drastis. Hal inilah yang membuat tubuh menjadi lebih sehat dan tetap bugar. Saat bermain, tubuh akan dituntut untuk bergerak secara lebih aktif dan lincah.

Dengan begitu tubuh akan mulai beradaptasi dan membentuk stamina yang lebih kuat agar tidak mudah lelah saat bermain. Stamina bukan hanya mempengaruhi kondisi tubuh secara fisik saja, namun juga dapat mempengaruhi mental.

6. Melatih Konsentrasi

Konsentrasi harus terus dilatih agar seseorang dapat fokus dan mampu mempelajari sesuatu dengan lebih cepat dan efektif. Melakukan kegiatan fisik seperti bermain mampu merangsang otak agar lebih kreatif dan konsentrasi.

Saat bermain, pemain harus bisa menentukan kapan waktunya bertahan dan kapan menyerang. Pemain harus tetap berkonsentrasi dan menjalankan strategi yang telah disusunnya saat bermain.

Jika lengah maka peluang yang ada mungkin akan terbuang sia-sia. Saat berkonsentrasi otak secara spontan akan memerintahkan tubuh untuk bergerak. Kondisi ini membuat koordinasi antar anggota tubuh dapat bekerja dengan lebih baik.

7. Meninggikan Badan

Beberapa jenis permainan memiliki gerakan yang mampu merangsang pertumbuhan otot dan tulang agar dapat tumbuh secara maksimal. Gerakan melompat dan berlari umumnya dilakukan untuk melatih tulang kaki agar lebih kuat dan merangsang pertumbuhannya.

Perkembangan tulang yang semakin optimal mampu membuat tubuh pemain menjadi lebih tinggi. Hal inilah yang membuat permainan harus dilakukan oleh anak-anak yang masih dalam tahap pertumbuhan.

Pilihlah jenis permainan bola besar yang paling cocok dengan hobi dan kemampuan. Dengan begitu olahraga akan terasa lebih menyenangkan dan juga menyehatkan. Bukan hanya berdampak pada kesehatan tubuh saja, namun juga dapat mempengaruhi kehidupan sosial pemain.

Terimakasih sudah berkunjung dan membaca artikel ini.

Klik star berikut untuk memberikan dukungan pada kami 😀

Average rating 0 / 5. Vote count: 0

By continuing to use the site, you agree to the use of cookies. more information

The cookie settings on this website are set to "allow cookies" to give you the best browsing experience possible. If you continue to use this website without changing your cookie settings or you click "Accept" below then you are consenting to this.

Close