Cara Menyimpan Buah di Kulkas Agar Rasanya Tidak Berubah

Mengonsumsi buah-buahan rutin setiap hari sangat disarankan. Sifat buah yang mudah membusuk atau menjadi sangat matang sering menjadi alasan malas membeli buah-buahan.

Tenang, ada cara menyimpan buah di kulkas dengan lebih tepat agar buah-buahan lebih awet dan rasanya tidak berubah.

Ya, alasan lain malas membeli buah atau menaruh stok buah di kulkas adalah karena rasanya bisa mudah berubah. Berikut cara tepat simpan buah-buahan di dalam kulkas.

Cara Menyimpan Buah di Kulkas

idntimes.com

Tips Menyimpan Masing-Masing Jenis Buah Dalam Kulkas

Berikut tips simpan buah sesuai jenisnya. Sehingga bisa mulai biasakan untuk tidak menggabungkan semua buah-buahan di kulkas.

1. Jangan Dekatkan Apel dan Pear

Apel dan pear sebenarnya memiliki tingkat kesegaran cukup lama meski tidak disimpan dalam kulkas. Tetapi tentu akan lebih awet dan lebih lezat ketika dikonsumsi bila ditaruh dalam kulkas.

Tetapi yang perlu diingat, kedua buah ini mengeluarkan gas etilen dalam jumlah banyak yang mana akan memicu kematangan lebih cepat bagi buah lain atau pun sayuran di sekitarnya.

Lebih baik pisahkan area menaruh apel dengan pear di kulkas. Agar kedua buah ini segar dan nikmat ketika dimakan, pastikan tidak menyimpannya dalam bentuk sudah dikupas dalam kulkas. Sebab mudah teroksidasi.

2. Taruh di Bagian Freezer Bila Ingin Berrys Family Lebih Awet

Buah-buahan yang tergolong berry family atau kelompok berrys seperti stroberi, anggur, blueberry, rasberry, dan lainnya akan jauh lebih awet bila ditaruh di bagian freezer kulkas.

Buah kelompok ini mengandung banyak air yang sangat mudah membuat buah jadi layu atau busuk. Selain itu juga tidak kuat terkena suhu panas.

Sama halnya dengan kondisi dan tempat bertumbuhnya buah kelompok ini yang biasanya tumbuh di daerah dengan suhu dingin, berry family akan lebih tahan lama bila dikasih suhu dingin, termasuk suhu dalam freezer. Cita rasanya pun tidak akan berubah.

3. Taruh Semangka, Melon, dan Pepaya yang Telah di Kupas Dalam Wadah

Selanjutnya dalam cara menyimpan buah di kulkas untuk kelompok semangka, melon, dan pepaya yang memiliki ukuran lebih besar serta mengandung banyak air disarankan disimpan secara bulat atau belum dipotong sama sekali.

Buah-buahan jenis ini memang sudah tahan lama bila ditaruh di suhu ruangan. Bila ingin memotongnya, pastikan langsung ditaruh dalam kulkas dan di dalam wadah kedap udara agar rasanya tetap sama.

4. Tidak Perlu Simpan Pisang di Dalam Kulkas Bila Ingin Rasanya Manis

Lalu bagaimana dengan pisah? Untuk pisah, lebih baik tidak usah ditaruh di kulkas agar rasanya jadi manis dan tetap lezat.

Memang pisang sangat cepat matang ketika ditaruh di luar kulkas. Hanya dalam beberapa hari saja kulitnya akan jadi cokelat kehitaman.

Jika ingin pisang lebih awet, bisa saja ditaruh dalam kulkas. Tetapi rasanya akan jadi tidak terlalu manis seperti menyimpannya di luar atau di suhu ruangan biasa.

5. Mangga Bisa Tahan Lebih Dari Seminggu di Kulkas

Mangga yang belum dikupas kulitnya akan sangat tahan lama di kulkas. Bahkan bisa bertahan hingga 2 minggu.

Tetapi suhu dingin kulkas akan memperlambat proses kematangan mangga. Sehingga bila ingin mangga cepat matang, taruh saja di ruangan biasa.

6. Hindari Taruh Buah Bertumpuk

Cara menyimpan buah di kulkas terakhir ialah dengan selalu hindari menumpuk-numpuk buah. Sebab akan mudah rusak. Seperti jeruk misalnya. Atau buah-buahan yang dari segi kulitnya lembek dan mudah rusak.

Semoga bermanfaat.

Baca juga: Cara menyimpan sayur tanpa kulkas

Terimakasih sudah berkunjung dan membaca artikel ini.

Klik star berikut untuk memberikan dukungan pada kami 😀

Average rating 5 / 5. Vote count: 1

By continuing to use the site, you agree to the use of cookies. more information

The cookie settings on this website are set to "allow cookies" to give you the best browsing experience possible. If you continue to use this website without changing your cookie settings or you click "Accept" below then you are consenting to this.

Close