Hewan Vertebrata

Hewan dikelompokkan menjadi beberapa jenis, salah satunya dilihat dari struktur tubuh yaitu hewan vertebrata dan invertebrata.

Anda mungkin tidak asing lagi dengan istilah ini. Istilah ini penting untuk diketahui agar tidak salah dalam memberikan informasi.

Hewan Vertebrata

Pengertian Hewan Vertebrata

Sebelum membahas yang lain, Anda harus tahu pengertian hewan vertebrata terlebih dahulu yaitu hewan yang memiliki beberapa ruang di tulang punggungnya, atau dikenal dengan bertulang belakang.

Bentuknya adalah simetris bilateral, memiliki organ tubuh dan sistem pencernaan yang bisa dikatakan sempurna.

Bagaimana sistem reproduksinya? Sistem reproduksinya menggunakan satu cara, yaitu generatif. Jenis ini memiliki kerangka dalam atau yang disebut dengan endoskeleton.

Berfungsi untuk membantu pergerakan, melindungi orang-organ penting dan menopang berat badan.

Pengertian lainnya adalah vertebrata merupakan hewan dengan satu filum (chordata) dan bertulang belakang yang berkembang dari notokorda atau sumbu penyokong tubuh primer.

Habitatnya ada di air tawar, laut ataupun di daratan. Bagaimana apakah Anda sudah paham?

Ciri-Ciri Hewan Vertebrata

Setelah memahami dengan baik pengertian vertebrata, selanjutnya mengetahui ciri-ciri yang melekat sekaligus sebagai pembeda dengan invertebrata. Apa saja? Simak beberapa poin di bawah ini.

1. Memiliki Tulang Sejati dan Bentuknya Sempurna

Ciri pertama yang menandakan hewan vertebrata adalah memiliki tulang belakang sejati, yaitu kepala dan tubuh terpisah satu sama lain, kecuali katak yang tidak memiliki leher. Otak dilindungi oleh tulang tengkorak.

Selain itu, kerangka dalam tubuhnya sudah terbentuk secara sempurna. Ukuran tubuh vertebrata sangat bervariasi, ada yang kecil ataupun besar.

2. Alat Gerak Sudah Aktif dan Lengkap

Ciri yang kedua yaitu vertebrata memiliki alat gerak yang aktif dan lengkap. Contohnya adalah sirip, ekor, tangan dan kaki. Semuanya disusun oleh otot dan tulang yang saling bekerjasama dan memudahkan untuk bergerak.

3. Sistem Peredaran Darah Tertutup dan Memiliki Organ Lain

Vertebrata memiliki peredaran darah yang sudah tertutup yang berpusat pada jantung. Selain itu ia juga memiliki organ utama atau pendukung yang berfungsi untuk menyokong kehidupannya.

Contohnya yaitu paru-paru, kulit, insang, sepasang mata, telinga dan ginjal sebagai alat ekskresi.

4. Memiliki Dua Lapisan Kulit

Ciri yang keempat adalah memiliki dua lapisan kulit yaitu epidermis dan dermis. Epidermis berfungsi untuk menahan air dan menghalangi infeksi.

Sedangkan dermis berfungsi sebagai lokasi pelengkap kulit.

5. Memiliki Alat Reproduksi Berpasangan

Ciri selanjutnya adalah memiliki alat reproduksi yang berpasangan, kecuali burung. Kelenjar kelaminnya berupa testis yang menghasilkan sperma dan ovarium yang menghasilkan telur.

6. Bersuhu Tubuh Panas ataupun Dingin

Hewan bertulang belakang memiliki suhu tubuh yang panas dan cenderung tetap (homoiternal ataupun bersuhu tubuh dingin yang mengikuti suhu lingkungan di sekitarnya (poikilotermal).

7. Memiliki Sistem Pernapasan

Beberapa jenis hewan bertulang belakang menggunakan paru-paru atau yang disebut dengan pulmonosum dan lainnya menggunakan insang. Tidak ada alat pernapasan lain selain dua hal tersebut.

8. Memiliki Susunan Saraf yang Lengkap

Susunan saraf hewan bertulang belakang sangat lengkap yaitu terdiri dari otak dan sumsum tulang belakang yang berfungsi untuk menopang tubuh ketika bergerak ataupun berjalan.

Selain itu juga memiliki endokrin yang menghasilkan hormon pertumbuhan, proses fisiologis dan pengendalian.

Jadi, itu dia beberapa ciri dari vertebrata yang harus Anda pahami dengan baik dan benar. Memang terkesan rumit, tapi sebenarnya tidak kok jika Anda mengetahui beberapa contoh yang akan dijelaskan pada sub selanjutnya.

Contoh Hewan Vertebrata

Sebenarnya, hewan  bertulang belakang sangat mudah ditemukan di lingkungan sekitar. Pada dasarnya dibagi menjadi dua yaitu pisces dan tetrapoda.

Tetrapoda dibagi menjadi empat bagian yaitu amphibia, mamalia, reptilia dan aves. Berikut ini penjelasan lengkapnya.

1. Ikan (Pisces)

Pisces adalah klasifikasi makhluk hidup yang ada di dalam air. Mereka tidak bernafas menggunakan paru-paru tapi insang.

Kelompok pisces bergerak dengan ekor dan sirip. Seluruh bagian tubuhnya diselimuti dengan sisik dan berlendir.

Seperti ciri-ciri yang sudah disebutkan sebelumnya, hewan yang masuk ke dalam kelompok pisces memiliki pencernaan yang lengkap mulai dari mulut hingga anus. Ginjal berfungsi sebagai alat ekskresi dengan alat kelamin yang terpisah.

Pisces melakukan fertilisasi baik di dalam ataupun di luar tubuh, sehingga bisa disebut ovipar, vivipar maupun ovovivipar.

2. Amphibia

Amphibia bisa dibilang kelompok hewan yang cukup istimewa karena mampu bertahan hidup baik di darat ataupun di air. Sama seperti pisces, mereka juga masuk ke dalam hewan berdarah dingin sehingga tidak mampu mengatur suhu tubuhnya sendiri.

Amphibia bernapas menggunakan paru-paru, contohnya adalah katak dan kadal air. Berkembang biak dengan cara bertelur yang diletakkan di tempat yang lembab.

Amphibia juga bernapas menggunakan kulit, namun tergantung pada fase hidupnya.

Bentuk tubuhnya sendiri sangat bervariasi ada yang bagian depannya lebih kecil dibandingkan belakang hingga memiliki kaki yang berselaput. Kulitnya berlendir juga beracun, oleh karena itu tidak bisa dikonsumsi sembarangan.

Jantung yang dimiliki hampir sama dengan manusia yaitu memiliki dua ruang, 2 atrium dan 2 ventrikel.

3. Reptilia (Reptil)

Beberapa contoh hewan yang masuk dalam kategori reptil adalah buaya, ular dan kadal. Memiliki ciri khas yaitu melata dan menelungkup di tanah. Selain itu kulitnya juga kering dan bersisik, tergantung di mana ia tinggal.

Alat geraknya adalah kaki yang berukuran pendek dengan ekor yang panjang. Ukurannya juga bervariasi, ada yang kecil dan besar.

Indra yang dimiliki hanya tiga, berbeda dengan manusia yaitu mata, telinga dan hidung. Mayoritas reptil adalah karnivora (pemakan daging).

Berkembang biak dengan cara bertelur, namun tak jarang juga reptil yang bertelur dan beranak (ovovivipar).

4. Burung (Aves)

Contoh hewan bertulang belakang selanjutnya adalah burung yang memiliki kemampuan untuk terbang karena ada bulu yang menyelimuti seluruh tubuhnya.

Namun perlu diketahui, bahwa tidak semua burung bisa terbang, di antaranya adalah angsa, kalkun dan bebek.

5. Mamalia

Kenapa mamalia disebut sebagai vertebrata? Karena ia memiliki kelenjar susu yang berfungsi untuk memproduksi sumber makanan bagi anaknya.

Contohnya adalah kambing, anjing, sapi, domba dan berkaki empat lainnya. Manusia juga termasuk mamalia lho.

Walaupun demikian, tidak semuanya hidup di darat, ada juga yang di air seperti paus, duyung dan lumba-lumba. Mayoritas berdarah panas sehingga mampu mengatur suhu tubuhnya sendiri.

Berkembang biak dengan cara beranak, tidak ada yang bertelur.

Berbeda dengan pisces atau aves yang memiliki bulu atau sisik, mamalia melindungi dirinya dengan rambut. Sistem pernapasan utamanya adalah paru-paru dengan struktur gigi yang lengkap yaitu seri, taring dan geraham.

Mamalia bergerak dengan cara berenang, berjalan atau menggenggam sesuatu. Kuku dan cakar berfungsi untuk menangkap makanan. Struktur jantungnya lengkap sama seperti amphibia yaitu memiliki empat ruang.

Apakah Anda sudah paham dengan pengertian, ciri-ciri dan contoh hewan vertebrata yang dikelompokkan menjadi beberapa golongan?

Singkatnya, mereka memiliki susunan saraf, sistem pernapasan dan pencernaan yang sempurna.

Terimakasih sudah berkunjung dan membaca artikel ini.

Klik star berikut untuk memberikan dukungan pada kami 😀

Average rating 0 / 5. Vote count: 0

By continuing to use the site, you agree to the use of cookies. more information

The cookie settings on this website are set to "allow cookies" to give you the best browsing experience possible. If you continue to use this website without changing your cookie settings or you click "Accept" below then you are consenting to this.

Close