Selain bayam, kangkung juga termasuk salah satu sayur yang begitu populer di Indonesia.
Rasanya yang nikmat dan berbagai kandungan yang ada di dalamnya bagus, baik untuk kesehatan maupun untuk kecantikan.
Cara membuat sayur kangkung juga beragam, jadi Anda bisa berganti-ganti supaya tidak bosan.
Cara Membuat Sayur Kangkung
Berikut ini ada cara untuk membuat sayur kangkung tumis kombinasi jamur, kangkung tumis dengan bumbu petis dan kangkung tumis kombinasi telur puyuh.
Agar bisa segera membuatnya, yuk langsung disimak saja.
1. Sayur Kangkung Tumis Kombinasi Jamur
Jamur yang bisa Anda pakai dalam cara pertama ini ada 2, yakni jamur tiram dan jamur merang. Kedua jenis jamur ini akan membantu membuat rasa sayur kangkung jadi lebih nikmat.
Ingin mencoba? Berikut panduannya.
Bahan:
- Terasi 1 sendok teh
- Cabai hijau keriting 3 buah
- Bawang putih 2 siung, diiris tipis
- Bawang merah 3 butir, diiris tipis
- Saos tiram secukupnya
- Jamur tiram 3 buah, diiris tipis
- Jamur merang 80 gram
- Tomat 2 buah, diiris
- Kangkung 2 ikat, bersihkan dan potong-potong
Cara Membuat:
- Panaskan minyak lalu masukkan terasi, cabai hijau keriting, bawang putih, tomat dan bawang merah
- Tumis sampai bumbu mengeluarkan aroma yang harum
- Selanjutnya, masukkan jamur merang dan jamur tiram hingga layu
- Setelah itu, masukkan kangkung, aduk-aduk perlahan dan tunggu sampai layu pula
- Selanjutnya, masukkan air secukupnya
- Tambahkan saos tiram, garam serta gula pasir lalu aduk-aduk kembali sampai semua bumbu tercampur dengan baik
- Setelah semua bahan matang dengan sempurna, angkat sayur kangkung dan sajikan
Baca juga: resep sayur mayur sehari-hari
2. Kangkung Tumis dengan Bumbu Petis
Petis umum digunakan sebagai bahan pelengkap bumbu rujak. Namun, saat Anda memasak sayur kangkung, Anda juga bisa menggunakannya untuk menciptakan rasa yang lebih nikmat.
Untuk caranya akan dijelaskan di bawah ini.
Bahan:
- Penyedap rasa ayam secukupnya (opsional)
- Kecap manis 1 sendok teh
- Petis 2 sendok makan
- Garam secukupnya
- Bawang merah 4 butir, diiris tipis
- Bawang putih 3 siung, diiris tipis
- Cabe rawit 5 buah, diiris tipis
- Tahu kuning 100 gram, dipotong kecil-kecil dan digoreng
- Kangkung 200 gram, siangi dan bersihkan
Cara Membuat:
- Tumis bawang merah, cabe rawit dan bawang putih hingga aromanya harum
- Masukkan petis dan aduk-aduk supaya semua bahan tercampur merata
- Masukkan tahu serta kangkung yang sudah disiapkan, aduk-aduk kembali hingga kangkung menjadi layu
- Tambahkan air, garam dan kecap secukupnya
- Aduk kembali perlahan agar semua bahan tercampur dengan baik
- Tambahkan lagi sedikit air dan tunggu sampai kangkung benar-benar matang. Baru setelah itu angkat dan sajikan
Baca juga:
3. Kangkung Tumis Kombinasi Telur Puyuh
Untuk sayur kangkung satu ini juga tidak kalah enak, makanya wajib untuk Anda coba. Mengenai bahan dan langkah-langkahnya, bisa Anda perhatikan di bawah ini.
Bahan:
- Garam dan penyedap rasa secukupnya
- Cabai hijau 3 buah
- Tepung maizena 1/4 sendok makan, larutkan
- Cabai merah 3 buah
- Saus tiram 3 sendok makan
- Telur puyuh 10 butir, rebus dan kupas
- Kangkung 2 ikat, siangi lalu cuci
Cara Membuat:
- Tumis bawang putih serta bawang merah hingga aromanya harum. Jangan lupa sertakan dengan cabe merah dan hijau
- Tambahkan air secukupnya saja lalu masukkan telur puyuh
- Tambahkan saus tiram lalu aduk-aduk agar merata. Jangan lupa, masukkan kangkungnya juga ya
- Tambahkan tepung maizena, garam serta gula pasir, lalu aduk kembali
- Tunggu sampai kangkung masak dengan baik baru angkat dan sajikan
Cara membuat sayur kangkung dari awal sampai akhir ini sangatlah praktis.
Hanya saja, sebelum Anda menyajikannya, pastikan bahwa Anda sudah melakukan pengetesan rasa dan pastikan bahwa rasa sayur kangkung sesuai dengan selera.
Baca juga: cara membuat sayur bayam
Selamat mencoba.