Jika ditanya sambal apa yang paling sederhana, yang dapat dibuat dalam waktu singkat adalah sambal kecap.
Sambal kecap ini cocok sekali jika disantap dengan nasi hangat dan aneka macam lauk gorengan, sate, dan gulai untuk menjadi pelengkap yang dapat meningkatkan selera makan.
Cara membuat sambal kecap juga mudah dengan harga paling murah. Ketika Anda hanya memiliki waktu singkat untuk membuat sambal, dapat memilih membuat sambal kecap ini.
Selain praktis, membuat sambal kecap sebagai salah satu pelengkap makanan ini dapat memberikan kenikmatan yang lebih dibandingkan sambal jenis lainnya.
Simak penjelasan lengkapnya tentang sambal kecap di bawah ini yuk!
Bahan Membuat Sambal Kecap
Bahan pembuatan sambal kecap ini terbilang lebih sedikit dibandingkan dengan bahan sambal lainnya. tak jarang, sambal kecap menjadi pilihan apabila beberapa bahan pembuatan sambal lain tidak tersedia.
Hanya dengan kecap manis, cabe rawit, dan bawang merah saja Anda sudah dapat menikmati sambal kecap yang nikmat.
Pada dasarnya, sambal kecap merupakan jenis sambal dominan rasa manis yang berasal dari bahan kecap.
Oleh karena itu jika Anda menyukai rasa pedas alangkah baiknya untuk meletakkan jumlah cabe rawit sesuai dengan kemampuan lidah.
Dalam pembuatan sambal kecap ini, detail jumlah bahan yang diperlukan yaitu :
- 1 sashet kecap manis dengan merk yang dapat disesuaikan dengan selera Anda dan keluarga. Jika dirasa kurang, Anda juga dapat menambahkan lebih dari satu sashet kecap sesuai keinginan
- 7 cabe rawit warna merah dan 5 cabe rawit warna hijau yang telah dibuang batangnya kemudian dicuci bersih dengan air yang mengalir sehingga siap untuk diolah menjadi sambal kecap
- 3 siung bawang merah yang telah dikupas, lalu cuci hingga bersih, kemudian potong bawang dengan ukuran bulat
Pastikan bahan-bahan tersebut masih baru dan segar dari segi warna maupun tampilannya. Semakin bagus kualitas bahan maka semakin nikmat sambal kecap yang Anda buat.
Cara Membuat Sambal Kecap
Cara membuat sambal kecap sangat mudah, setiap orang pasti bisa membuat sambal kecap ini. Selain bahan-bahan yang dapat secara mudah ditemukan, pembuatan sambal kecap ini juga merakyat untuk semua kalangan.
Sambal kecap ini memberikan rasa manis, pedas, dan gurih menjadi satu dalam satu rasa. Sehingga sambal kecap ini dapat meningkatkan selera makan Anda.
- Potong cabe rawit, bawang merah dan bawang putih, tomat hingga kecil-kecil
- Tuang kecap, bawang merah, bawang putih dan cabe rawit ke dalam mangkuk kemudian aduk rata. Masukkan sesuai tahapan yakni sesuai yang telah disebutkan di atas. Fungsi tahapan ini akan memberikan rasa yang sedap pada sambal kecap Anda.
- Khusus pada cabe rawit, pastikan untuk agak menekannya agar semua bagian dalam cabe keluar dan dapat menimbulkan sensasi pedas pada sambal kecap Anda, sedangkan bawang merah dan bawang putih menjadi penyedap bagi sambal kecap yang Anda buat.
- Sambal kecap siap dihidangkan
Jika diingat, sambal kecap merupakan salah satu jenis sambal yang cocok di lidah kita ketika masih kecil. Pada saat masih kecil, kita pasti belum terbiasa dengan sambal yang memiliki sensasi pedas.
Namun, sambal kecap cocok di lidah kita karena dominan memiliki rasa manis. Sehingga dapat menjadi salah satu jenis sambal favorit.
Anda dapat menjadikan sambal kecap sebagai salah satu alternatif pelengkap apabila Anda menginginkan suasana makan dirumah yang sederhana.
Baca juga:
Sambal kecap dapat disandingkan dengan berbagai jenis makanan yang lain. Cara membuat sambal kecap di atas dapat dijadikan salah satu percobaan agar sambal kecap Anda laris manis dirumah. Selamat mencoba!