Bahan Dan Cara Membuat Sambal Mentah Jeruk Nipis Enak

Bagi Anda yang menyukai makanan pedas tentu tidak asing dengan sambal mentah jeruk nipis.

Sambal jenis ini cocok disantap dengan ikan laut atau berbagai jenis makanan goreng-gorengan seperti tempe, tahu, ayam goreng, lele goreng, dan lain sebagainya.

Cara membuat sambal mentah jeruk nipis ini sangat gampang dibuat dan menjadi pelengkap makanan tersebut.

Tidak hanya menjadi bumbu pelengkap masakan yang dapat meningkatkan selera makan, sambal mentah jeruk nipis juga mengandung berbagai zat gizi yang bagus untuk menjaga kesehatan tubuh Anda jika dikonsumsi dengan tepat.

Ingin tahu sambal mentah jeruk nipis yang cocok di lidah orang Indonesia? Simak penjelasannya di bawah ini.

Bahan Membuat Sambal Mentah Jeruk Nipis

Pada dasarnya membuat sambal pasti membutuhkan cabe sebagai bahan utama.

Bagi Anda yang membuat sambal mentah jeruk nipis dimanapun berada, pastikan untuk memberi takaran yang pas untuk orang-orang yang akan menyantap sambal mentah jeruk nipis Anda.

Pastikan bahan-bahan tersebut memiliki kualitas yang bagus baik dari segi warna dan bentuk agar sambal yang Anda buat memiliki rasa yang segar, enak, dan aman untuk dikonsumsi semua kalangan.

Lihat kondisi bahan tersebut sebelum membuat sambal mentah jeruk nipis. Adapun bahan untuk membuat sambal mentah jeruk nipis adalah sebagai berikut :

  • 10 cabe merah dan cabe hijau yang telah dicabut bagian batangnya kemudian cuci cabe rawit ini dengan air yang mengalir hingga bersih lalu letakkan di baskom
  • ½ sendok makan terasi yang telah digoreng atau dibakar sesuai terasi yang Anda miliki dirumah
  • 1 iris jeruk nipis yang dapat memberikan rasa segar bagi sambal mentah jeruk nipis Anda
  • Garam, gula, dan minyak goreng secukupnya

Cara Membuat Sambal Mentah Jeruk Nipis

Langkah-langkah membuat sambal mentah jeruk nipis ini memang sangatlah mudah dan siapa saja dapat membuatnya. Pada dasarnya pembuatan sambal berbagai jenis memiliki cara yang sama.

Namun pembuatan sambal dengan tambahan jeruk nipis ini menjadikan sambal mentah ini lebih istimewa. Adapun cara pembuatan sambal mentah jeruk nipis ini adalah sebagai berikut :

  1. Siapkan bahan-bahan ke dapur, kemudian buang semua batang pada cabe hingga bersih
  2. Goreng terasi dengan minyak yang sedikit hingga minyak yang sedikit tersebut meresap ke dalam terasi
  3. Kemudian haluskan cabe merah, cabe hijau, dan terasi disertai bumbu gula dan garam secukupnya
  4. Setelah dirasa halus, masukkan minyak goreng panas kemudian peras satu jeruk nipis ke dalam sambal lalu aduk hingga merata. Dalam langkah ini, pastikan untuk tidak menyertakan biji jeruk nipis ke dalam adonan sambal karena jika dihaluskan akan memberikan rasa pahit pada sambal
  5. Rasakan sambal yang telah selesai tersebut, jika dirasa ada tambahan dari segi rasa dapat menambahkan bumbu agar rasa sambal mentah jeruk nipis semakin sedap
  6. Jika dirasa sudah enak, sambal mentah jeruk nipis siap dihidangkan

Bagi beberapa orang, sambal mentah mengakibatkan sakit perut apabila tidak terbiasa dengan makanan mentah.

Namun bagi sebagian besar orang, sambal mentah terutama ditambah jeruk nipis akan menghasilkan sambal yang enak dan segar.

Terlebih jika sambal mentah jeruk nipis tersebut memiliki tingkat kepedasan yang maksimal. Cara membuat sambal mentah jeruk nipis yang telah dijelaskan di atas sangat mudah untuk diikuti.

Pastikan untuk mengikuti langkah-langkah yang telah disebutkan di atas untuk mendapatkan rasa sambal yang enak sehingga dapat meningkatkan selera makan Anda.

Terimakasih sudah berkunjung dan membaca artikel ini.

Klik star berikut untuk memberikan dukungan pada kami 😀

Average rating 1 / 5. Vote count: 1

By continuing to use the site, you agree to the use of cookies. more information

The cookie settings on this website are set to "allow cookies" to give you the best browsing experience possible. If you continue to use this website without changing your cookie settings or you click "Accept" below then you are consenting to this.

Close