Kata-Kata Muslimah Yang Indah dan Menyejukan

Kata-Kata Muslimah – Menjadi seorang wanita yang sholehah pastilah menjadi impian bagi para setiap wanita muslimah. Tentu saja, untuk bisa menjadi seorang wanita yang sholehah dibutuhkan akhlak yang mulia.

Di dalam Al Qur’an dijanjikan bahwa setiap wanita sholehah nantinya mendapatkan tempat di surga.

Untuk bisa menjadi seorang wanita sholehah bukanlan hal yang mudah. Kamu harus benar-benar taat kepada setiap perintah Allah SWT dan menjauhi larangan-Nya.

Kata Kata Muslimah

Kata kata Muslimah yang Indah

image via canva.com/goodminds.id

Nah, buat And yang sedang belajar menjadi seorang wanita sholehah, berikut ada kata-kata muslimah yang bisa kamu jadikan motivasi untuk membuat diri menjadi lebih baik.

1. “Pria memimpikan wanita sempurna. Wanita memimpikan pria sempurna. Mereka tidak tahu bahwa Allah SWT menciptakan mereka untuk menyempurnakan satu sama lain.’ (Ahmad Al Sughairi)

Memang memiliki pasangan yang sempurna ialah dambaan siapa saja. Namun, jika kamu terus mencari pasangan yang sempurna dan sesuai dengan kriteria yang kamu miliki, hal tersebut tidak akan pernah kamu temukan.

Karena sejatinya ialah, setiap pasangan yang disatukan ialah untuk saling melengkapi dan saling menyempurnakan.

2. “Hijab tak sekedar pelindung bagi wanita melainkan menggambarkan seberapa besar kekuatan dan keindahannya.”

Saat ini, memang sudah banyak sekali wanita muslimah yang sudah mengenakan hijab untuk menutup aurat.

Akan tetapi, tidak sedikit dari mereka yang mengenakan hijab namun auratnya masih ditampakkan, misal seperti menggunakan baju yang ketat  sehingga memperlihatkan lekuk tubuh dan lain sebagainya.

Tentu saja, hijab yang baik ialah hijab yang benar-benar menutup auratmu. hijab juga tidak hanya digunakan sebagai pelindung, tetapi hijab juga sebagai simbol kekuatan dan kecantikan bagi setiap wanita muslimah.

Bagi Kamu yang sedang belajar untuk menutup aurat, maka kata-kata muslimah ini tepat untuk kamu jadikan motivasi.

3. “Islam mewajibkan wanita menutup aurat karena Islam melindunginya dari pandangan buas para lelaki.”

Tentu saja, pada lelaki akan tergoda kepada seorang wanita yang memiliki lekuk tubuh indah. Hal tersebut bisa dilihat oleh para lelaki jika wanita tersebut tidak menutup auratnya.

Pastinya, wanita yang tidak menutup aurat akan mudah digoda oleh lelaki.

Hal ini berbanding terbalik jika kamu menutup aurat dengan benar. Maka, kamu akan terhindar dari segala macam godaan dari laki-laki yang tidak baik.

4. “Wanita yang baik adalah yang paham kebutuhan hiburan.”

Jika dilihat, sudah berapa banyak wanita yang sering jalan ke mall, tempat hiburan, café dan lain sebagainya hanya untuk menghabiskan uang.

Justru, seorang wanita yang baik tahu seberapa besar kebutuhan hiburan yang dibutuhkannya, dan bagaimana mencari hiburan tersebut agar senantiasa membuat hati menjadi bahagia.

5. “Islam memuliakan wanita laksana Raja yang menerima Ratu, ibu yang menyayangi domba dan Tuhan yang melawan hambaNya.”

Di dalam islam, wanita ialah makhluk yang sangat dimuliakan. Bahkan, ada beberapa ayat Al Qur’an yang menjelaskan tentang kemuliaan seorang wanita.

Oleh karena itu, wanita tidak boleh disakiti ataupun direndahkan. Wanita juga diwajibkan untuk memakai hijab setelah baligh untuk melindungi dirinya dari segala kejahatan.

6. “Wanita muslimah yang baik akhlaknya dan bijak pembawaannya laksana mutiara di langit ketujuh, tak sembarang orang bisa melihat dan menyentuhnya.”

Seorang wanita sholehah yang memiliki akhlak mulia ialah seorang wanita yang sangat spesial. Bahkan, tidak sembarang orang bisa menyentuh wanita tersebut.

Hal inilah mengapa menjadi wanita sholehah sangat diimpikan oleh para kaum muslimin.

7. “Dunia ini adalah perhiasan, dan sebaik-baiknya perhiasan adalah wanita sholehah.” (HR. Muslim, Ibnu Majjah dan Nasa’i)

Wanita sholehah ialah perhiasan dunia. Bahkan, seorang wanita sholehah yang patuh kepada Allah SWT, kedua orang tua dan suaminya akan dijanjikan untuk masuk ke surga.

Dengan kemuliaan yang dimilikinya itulah yang membuat wanita sholehah banyak dicari oleh para lelaki.

8. “Agama seseorang sesuai dengan agama teman dekatnya. Hendaklah kalian melihat siapakah yang menjadi teman dekatnya.”

Seorang teman dekat bisa mempengaruhi kehidupan kamu. Jika kamu memiliki seorang teman dekat yang baik akhlaknya, maka hal ini akan membuat kamu bisa menjadi wanita yang sholehah.

Namun, jika kamu memiliki seorang teman dekat yang buruk akhlaknya, bisa jadi kamu juga akan memiliki akhlak yang buruk.

9. “Ketika mengambil keputusan dengan melibatkan-Nya, lalu melepaskan sesuatu yang kita senangi karena alasan-alasan syar’i. Jangan takut! Karena Allah akan menggantinya untukmu bahkan lebih, percayalah.”

Jika kamu meninggalkan sesuatu karena Allah dan ingin lebih taa dalam setiap ajarannya, maka yakinlah Allah akan menggantikannya dengan yang lebih baik.

Percayalah setiap yang datang kepada Allah, maka Allah akan memberikan hadiah yang tidak disangka-sangka.

Jadi, mengapa kamu harus khawatir jika meninggalkan sesuatu itu karena Allah? Padahal Allah akan memberikan sebuah kehidupan yang lebih baik dari sebelumnya.

10. “Manusia di zaman purba hampir telanjang. Setelah kecerdasannya berkembang, mereka mulai berpakaian. Yang kupakai sekarang ini melambangkan peradaban dan pemikiran tertinggi yang pernah dicapai manusia. Hal ini bukan suatu kemunduran. Membuka pakaian itulah kemunduran yang akan membawa kita kembali ke zaman purba.” (Tawakkul Karman)

Hijab merupakan sebuah pakaian yang melambangkan sebuah peradaban yang lebih maju. Hal ini berbanding terbalik dengan pada zaman purba yang mana wanitanya mengenakan hampir telanjang.

Jadi, hijab yang dikenakan oleh para wanita muslimin bukanlah sebuah bentuk dari kemunduran, namun hal tersebut adalah sebuah kemajuan peradaban.

11. “Setiap ibu adalah madrasah bagi anak-anaknya”

Setiap ibu merupakan madrasah bagi anak-anaknya di rumah. Hal ini karena anak-anak akan mendapat didikan pertama kali dari seorang ibu.

Tak ayal, jika akhlak dan keberhasilan yang akan dimiliki oleh sang anak nantinya bergantung dengan bagaimana  cara ibu mengajarkannya dirumah.

Nah, semoga kata-kata muslimah yang satu ini bisa memotivasi kamu untuk menjadi seorang muslimah yang baik.

12. “Ketika hatimu terlalu berharap kepada seseorang, maka Allah timpakan ke atas kamu pedihnya sebuah pengharapan, supaya kamu mengetahui bahwa Allah sangat mencemburui hati yang berharap selain Dia. Maka Allah menghalangimu dari perkara tersebut agar kamu kembali berharap kepada-Nya” (Imam Syafi’i)

Kehilangan seseorang atau tidak bisa memiliki seseorang yang sangat dicintai memang membuat hati menjadi sedih.

Namun ternyata, hal itu merupakan bentuk kecemburuan dari Allah SWT yang mencemburui hamba-Nya saat berlebihan dalam mencintai sesuatu dan melebihi cintanya kepada Allah.

Ingatlah untuk mencintai sesuatu sewajarnya saja, dan mencintai Allah selebihnya. Hal ini agar Allah lebih mencintai kamu dan memberikan apa yang kamu butuhkan.

Lebih mencintai Allah juga dapat menghindarkan kamu dari pedihnya sebuah pengharapan. kata-kata muslimah yang satu ini bisa kamu jadikan motivasi saat baru saja kehilangan orang yang tercinta.

..

Kata-Kata Muslimah Untuk Belajar Menjadi Wanita yang Sholehah

https://www.canva.com/goodminds.id

Banyak sekali kata-kata untuk muslimah yang bisa dijadikan motivasi untuk menjadi wanita yang lebih baik. Jadi, jangan pernah patah semangat untuk bisa menjadi wanita yang selalu lebih baik. Meskipun banyak sekali rintangan yang menghadang, yakinlah bahwa Kamu dapat melaluinya.

Terimakasih sudah berkunjung dan membaca artikel ini.

Klik star berikut untuk memberikan dukungan pada kami 😀

Average rating 5 / 5. Vote count: 1

By continuing to use the site, you agree to the use of cookies. more information

The cookie settings on this website are set to "allow cookies" to give you the best browsing experience possible. If you continue to use this website without changing your cookie settings or you click "Accept" below then you are consenting to this.

Close